Pages

Tuesday 10 December 2013

BELAJAR VB.NET : MEMBUAT PROGRAM MENENTUKAN BILANGAN GANJIL GENAP

Dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial cara membuat program, khususnya program yang bisa menentukan apakah bilangan yang kita input itu adalah sebuah bilangan ganjil atau genap. 

Berikut adalah contoh cara kerja programnya :
  1. Pertama kita memasukkan sebuah bilangan pada textbox
  2. Kemudian kita mengklik tombol Cek
  3. Hasil ditulis di label (ganjil atau genap)


Sebelum kita mempelajari bagaimana membuat programnya kita harus memahami terlebih dahulu bagaimana bisa program ini mengetahui bahwa itu bilangan ganjil atau genap?? Disini kita menggunakan sebuah operator Mod atau Modulus yaitu "Sisa hasil bagi". Cara kerja modulus adalah saat sebuah bilangan dibagi oleh bilangan lain, yang menjadi modulusnya adalah sisa dari bilangan yang telah dibagi itu. Berikut contohnya : 
  • Jika 5 mod 2 = 1 (sisa hasil bagi) bukan 2 (hasil bagi)
  • Jika 10 mod 4 = 2
  • Jika 2 mod 2 = 0 bukan 1
Nah jika kalian sudah paham tentang operator modulus kita sudah siap untuk membuat programnya.
Pertama kita membuat desain form nya, buat seperti gambar dibawah ini :
  • Buat 1 TextBox (tempat memasukkan angka)
  • Buat 1 Button
  • Buat 1 Label (tempat menampilkan hasilnya)
Setelah itu double klik kali Button yang telah dibuat tadi lalu masukkan kode dibawah ini :
        Dim x As Integer = Val(Me.TextBox1.Text)

        If x Mod 2 = 0 Then
            Me.Label1.Text = "Bilangan " & x & " adalah bilangan genap"
        ElseIf x Mod 2 = 1 Then
            Me.Label1.Text = "Bilangan " & x & " adalah bilangan ganjil"
        End If
Sedikit pejelsanan untuk kode diatas yaitu pertama kita masukkan nilai dari textbox tadi ke dalam sebuah variabel lokal yaitu x bertipe integer. Kemudian kita buat sebuah If yaitu jika nilai tadi dibagi 2 hasilnya 0 maka dia adalah bilangan genap, jika dibagi 2 hasilnya 1 maka dia adalah bilangan ganjil. Setelah itu tinggal ditampilkan di sebuah label yang telah kita buat tadi..

Sekian postingan dari saya, semoga bermanfaat..
Jika anda masih bingung silahkan bertanya lewat komentar dibawah atau download programnya disini.
Terima kasih telah membaca ^^

2 comments:

salam hangat dari kami ijin informasinya dari kami pengrajin jaket kulit

nah gan kalo kodingan "nilai mod (2 sampai (nilai-1)) itu gmna gan kodingannya? mohon bantuannya gan
ini unutk memverivikasi bilangan prima gan

Post a Comment

Followers